Hari Ini Syahrul Akan Teken Komitmen Mal Pelayanan Publik di Kementerian PANRB

Tanjungpinang
Walikota Tanjungpinang Syahrul

Wali Kota Syahrul akan terus meningkatkan pelayanan publik di Tanjungpinang. Salah satunya dengan membuat pelayanan masyarakat semakin modern yang mengkombinasikan perkembangan teknologi informasi.

Maka sebagai langkah menuju pembaharuan pelayanan publik tersebut, hari ini, Selasa (10/03/2020), Syahrul akan melakukan penandatanganan komitmen penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik (MPP) Tahun 2020, di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB).

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan pada SetdakoTanjungpinang Tri Putranto membenarkan hal itu. “Ya benar hari ini Pak Wali Kota akan menandatangani komitmen pembentukan mal pelayanan publik di Kementerian PANRB,” katanya saat dihubungi, Selasa (10/03/2020) pagi ini.

Tri Putranto mengatakan penandatanganan naskah komitmen pembuatan MPP di Tanjungpinang itu rencanaya akan disaksikan oleh Menteri PANRB Tjahjo Kumolo.

Mantan Lurah Kemboja itu menyebutkan kegiatan penandatanganan komitmen akan dimulai pukul 09.WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB. Ia menjelaskan bersama Wali Kota Syahrul, ada 46 kepala daerah yang akan ikut serta melakukan hal sama: penandatanganan komitmen penyelenggaraan MMP di daerah masing-masing.

Ia menambahkan, MPP ini merupakan pembaharuan sistem pelayanan publik bagi daerah di Indonesia, yang lebih progresif karena memadukan pelayanan dari pemerintah pusat, daerah, dan swasta dalam satu tempat atau gedung.

Pelayanan dalam MPP ini juga telah dikombinasikan dengan teknologi informasi yang sekaligus sebagai jawaban atas tantangan revolusi 4.0 yang saat ini menjadi tantangan global

MPP ini tambahnya merupakan generasi ketiga pelayanan terpadu setelah sebelumnya peluncuran Pelayanan Terpadu Satu Atap (PTSA), yang kemudian berevolusi menjadi Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).

Diharapkan dengan penandatanganan komitmen penyelenggaraan MPP oleh Wali Kota Syahrul, nantinya Pemko Tanjungpinang dapat segera membangunan MPP di Tanjungpinang, ini agar warga dapat segera menikmati pelayanan modern berbasis teknologi informasi itu. (Tr)

KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini