Penggagas “Bintan Gemilang” dan “Bintan Rumah Kita” Daftar Calon Bupati Bintan Lewat Demokrat

Tanjungpinang
Roy Penangsang (kiri) saat mendaftarkan calon Bupati dan Wakil Bupati Bintan lewat partai Demokrat, Kamis (18/4/2024). SK

BINTAN – Atmosfir politik pasca lebaran Idul Fitri 1445 H di kabupaten Bintan, mulai terasa menghangat, apalagi setelah partai Demokrat Bintan telah membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bintan 2024.

Teranyar, penggagas “Bintan Gemilang” dan “Bintan Rumah Kita”, Roy Penangsang menyatakan diri untuk ikut berkompetisi dalam perebutan kursi kepemimpinan di kabupaten Bintan, pada Pilkada serentak 2024, yang akan dihelat pada November tahun ini.

Keseriusan Roy Penangsang, yang merupakan warga Kijang, kabupaten Bintan itu, telah dibuktikan dengan mendaftarkan diri sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Bintan, lewat partai Demokrat, pada hari ini, Kamis (18/4/2024).

“Ya, siang tadi saya sudah mendaftar sebagai bakal calon (Bupati Bintan) lewat Demokrat,” kata Roy, sapaannya, mengkonfirmasi kebenaran kabar pendaftaran dirinya ke Demokrat, untuk Pilkada Bintan 2024.

Siapa sebenarnya Roy Penangsang? Namanya sudah cukup populer di kabupaten Bintan. Dalam kanca politik, khususnya diperhelatan Pilkada, ia selalu menjadi orang penting, karena kehandalannya dalam membangun persepsi publik, untuk mengapungkan popularitas dan elektabilitas calon yang didukungnya.

Roy dikenal cukup dekat dengan Apri Sujadi, mantan Bupati Bintan. Bahkan keberhasilan Apri Sujadi yang memenangkan 2 kali Pilkada Bintan, tidak terlepas dari peran Roy yang bekerja ekstra di belakang layar. Bisa dibilang, Roy lah aktor utama dari kemenangan itu.

Bukti tanda terima pendaftaran Roy di partai Demokrat untuk Pilkada Bintan 2024. SK

Lantas apa alasan mendasar bagi Roy untuk maju di Pilkada Bintan 2024?. Ternyata cukup sederhana, Roy menegaskan hanya ingin melanjutkan apa yang sudah digagas oleh Apri Sujadi untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bintan.

“Saya ingin melanjutkan gagasan dan pemikiran saya saat bersama Apri Sujadi. Kami dulu sering diskusi bagaimana mensejahterakan masyarakat Bintan melalui berbagai program-program yang menyentuh rakyat,” ungkap Roy.

Roy mengaku banyak program-program pembangunan di masa kepemimpinan Apri Sujadi di Bintan, yang benar-benar membawa perubahan dan sangat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat, terutama dalam pembangunan kualitas sumber daya manusia (SDM) masyarakat Bintan.

Roy sangat tau persis, bagaimana pemikiran Apri Sujadi untuk membangun kabupaten Bintan yang lebih maju dan bernartabat. Sebab, selama Apri Sujadi menjabat Bupati Bintan, khususnya di periode pertama, 2015-2020, Roy juga berperan penting dalam menyusun program-program pembagunan pemerintahan Apri Sujadi di Bintan.

Menurut Roy, di periode pertama Apri Sujadi sebagai Bupati Bintan, ia bersama Apri Sujadi lah, yang menggagas BINTAN GEMILANG, visi misi pemerintahan Apri Sujadi di Bintan. Begitu juga dengan visi misi BINTAN RUMAH KITA, yang diusung Apri Sujadi bersama Roby Kurniawan, di Pilkada Bintan 2020, Roy juga sebagai konseptornya.

“(Jadi) saya selalu ada di belakang layar menggagas visi misi “Bintan Gemilang” dan “Bintan Rumah Kita” bersama Apri Sujadi,” kata Roy.

Itu sebabnya, ketika Apri Sujadi tak bisa lagi maju ke Pilkada Bintan, ia sangat berkepentingan untuk melanjutkan program pembangunan yang sudah ditorehkan Apri Sujadi sebelumya, sehingga ingin maju mencalonkan diri di Pilkada tahun ini.

“Masih banyak pikiran saya dan Bang Apri Sujadi yang tidak terlaksana hari ini. Tentunya banyak catatan-catatan penting dan telah menjadi niat tulus saya untuk melakukan perubahan bagi masyarakat Bintan,” pungkas Roy

Roy menyebutkan bahwa sejak kepimpinan Bintan beralih dari tangan Apri Sujadi, banyak program pembangunan yang tidak dijalankan semestinya. Sehingga, menurutnya, saat ini Bintan membutuhkan kehadiran orang-orang yang peduli terhadap nasib dan masa depannya.

“Bintan perlu pembenahan dan perubahan. Jika tidak ada niat berubah, maka Bintan akan begini-begini terus,” ujarnya.

Dia mengaku akan komitmen dan amanah dengan mengedepankan kepentingan masyarakat Bintan, jika partai Demokrat mengusung dirinya maju di Pilkada Bintan. “Saya akan melakukan perubahan untuk perbaikan hidup masyarakat, tentu melalui ide-ide baru, yang sesuai dengan harapan bersama,” ujarnya.

Roy juga mengungkapkan beberapa program yang digagasnya bersama Apri Sujadi di Bintan. Seperti program Gerbang Kampung, Kesehatan Gratis, Seragam Gratis, BLT Covid dan BLT Lansia dengan usia diatas 60 tahun.

Ia mengatakan program-program tersebut sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Terbukti, sosok Apri Sujadi sangat dirindukan masyarakat, dan masih berharap dapat kembali memimpin Bintan, meski diketahui tak memungkin lagi, karena Apri Sujadi sudah 2 kali menjabat kepala daerah di Bintan.

“Dan, sebenarnya masih banyak lagi buah pemikiran kami (saya bersama Bang Apri) yang belum dapat diwujudkan untuk kesejahteraan masyarakat Bintan. Itu yang mendorong saya untuk maju, karena ingin mewujudkannya untuk kemajuan Bintan,” kata Roy.

Tira

KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini