Di Rakernas Relawan PDIP, Isdianto Gelorakan Narasi Cinta Tanah Air

Tanjungpinang

Batam – Wakil Gubernur Isdianto mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus menggelorakan narasi cinta tanah air. NKRI, tegas Isdianto, adalah harga mati untuk dipertahankan.

“Kita wajib mempertahankan kedaulatan bangsa kita, bangsa Indonesia,” seru Isdianto pada pembukaan Rakernas 1 Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) PDI Perjuangan, di Haris Hotel Batam Center, Batam (13/4).

Rakernas Relawan PDIP dihadiri
Sekjend PDI Perjuangan Hasto Kristianto, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres) Sidarto Danu Subroto, Ketua Umum Repdem Masinton Pasaribu, dan Ketua PDIP Kepri HM Soerya Respationo.

Tampak juga Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP Bambang DH, anggota DPR RI Dwi Ria Latifah, Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak dan para Ketua Umum Repdem seluruh Indonesia, serta undangan lainnya.

Sekjend PDIP Hasto Kristianto menegaskan sebagai sayap partai, Repdem harus mampu menggelorakan cint tanah air bersama relawan seluruh rakyat Indonesia.

Menurutnya, saat ini ancaman- ancaman untuk mengganti ideologi bangsa ini semakin nyata. Tapi jangan menyerah, tetap punya tekad kuat untuk mempertahankan Republik Indonesia.

“Indonesia harus tetap berdiri untuk selamanya, sebagai sebuah bangsa besar,” tegas Hasto mengingatkan barisan relawannya. Gelorakan semangat  “dedication of life” Bung Karno, ujarnya.

Hasto berharap seluruh relawwn untuk turun langsung ke tengah-tengah masyarakat. “Ajak mereka dialog dan dengarkan keluhannya. Lalu berikan solusi yang baik agar keberadaan kita bisa dirasakan masyarakat,“ kata Hasto. (tr humprov kepri)

KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini