DPRD Kepri Gelar Paripurna Pendapat Akhir Banggar Terhadap Ranperda LPP APBD 2022

Tanjungpinang
Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak dan Gubernur Kepri Ansar Ahmad saat penandataganan dokumen Perda LPP APBD Kepri 2022 yang baru disahkan dalam rapat paripurna di Ruang Balairung Wan Seri Beni Pusat Perkantoran Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, Pulau Dompak, Tanjungpinang, Senin (19/6). Humas DPRD Kepri.

TANJUNGPINANG – DPRD Provinsi Kepulauan Riau menggelar rapat paripurna ke-8 masa sidang ke-2 Tahun Anggaran 2023, Senin (20/6). Rapat dilaksanakan di Ruang Balairung Wan Seri Beni Pusat Perkantoran Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, Pulau Dompak, Tanjungpinang.

Rapat paripurna dengan agenda Laporan Akhir Badan Anggaran (Banggar) DPRD Provinsi Kepri terhadap Rancangan Peraturan Daerah Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan (LPP) Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Kepulauan Riau Tahun Anggaran 2022.

Anggota DPRD Kepri saat penyampaian pendapat akhir dalam rapat paripurna. Humas DPRD Kepri

Paripurna juga untuk persetujuan penetapan Peraturan Daerah LPP APBD Kepri 2022.
Paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau Jumaga Nadeak.

Paripurna dihadiri oleh Gubernur Kepri Ansar Ahmad. Hadir juga instanti vertikal, serta para Kepala OPD Pemprov Kepri atau yang mewakilnya.

Penulis: Tr

KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini