TANJUNGPINANG – Ketua DPD Demokrat Kepri terpilih H. Asnah SE, MM menemui Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Kepri, Fachrudin Nasution. Kunjungan tersebut merupakan silaturahmi untuk membangun kebersamaan kedua belah pihak.
Pertemuan keduanya berlangsung di Gedung Muhammadiyah, Km 8, Tanjungpinang, Senin (31/1). Meski belum resmi dilantik sebagai ketua DPD Demokrat Kepri, namun pada pertemuan tersebut Asnah tampak bersama sejumlah kader Demokrat Kepri, serta Anggota DPRD Tanjungpinang dari Fraksi Demokrat.
Kehadiran Asnah dan rombongan disambut hangat oleh PW Muhammadiyah Fachrudin Nasution. “Kami (sangat) menyambut baik kedatangan DPD Demokrat Kepri pada silahturahmi hari ini,” Fachrudin memberi sambutan.
Fachrudin pun mempersilakan tamunya itu menempati tempat duduk yang telah disiapkan. Tampak Asnah dan Fachrudin terlibat perbincangan hangat. Meski waktu singkat, tapi banyak hal yang dibicarakan tentang membangun masa depan provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Dalam pembicaraan silahturahmi tersebut, Asnah menyampaikan Demokrat sangat membuka diri terhadap saran dan masukan yang bersifat membangun, yang penting tujuanya untuk kemajuan dan kesejahteraan Kepri.
Asnah yakin PW Muhammadiyah Kepri punya pemikiran dan kepedulian yang sama dengan Demokrat, dalam membangun daerah.
“Kami membuka diri atas saran dan masukan demi kemajuan Kepri, kami meyakini Muhammadiyah punya kepedulian yang sama (dengan Demokrat) dalam membangun daerah,” ujar Asnah melalui rilis Demokrat Kepri yang diterima suluhkepri.com.
Menurut Asnah, untuk mencapai keinginan dalam pembagunan sesuai yang dicita-citakan, perlu saran dan masukan para tokoh, dan Demokrat sangat membutuhkan tersebut. Itu sebabnya, kata Asnah, hari ini Demokrat hadir menemui PW Muhammadiyah.
“Saran dari tokoh-tokoh, cendekiawan dan terutama ulama di Muhammadiyah pasti sangat penting bagi Demokrat,” pungkas Asnah.
Dalam kesempatan tersebut, Asnah juga menyampaikan bahwa partainya sangat membuka diri terhadap kader-kader Muhammadiyah yang ingin menjadi politisi melalui Demokrat. Asnah mengatakan sangat mengapresiasi terhadap kader Muhammadiyah yang ingin membangun karir politiknya di Demokrat.
“Saya membuka diri, jika ada kader-kader Muhammadiyah yang ingin bergabung dengan Demokrat, dengan tangan terbuka kami terima. Dan, jika ada kader yang muda-muda tentu kami sangat mengapresiasi sekali,” kata Asnah.
Asnah juga memastikan Demokrat akan menerima kader Muhammadiyah dengan tangan terbuka. Menurut Asnah, silaturahmi dengan Muhammadiyah, karena keinginan membangun kebersamaan untuk kemajuan Kepri.
“Kami ingin membangun kebersamaan dengan Muhammadiyah,” tutur Asnah bersemangat
Walaupun kepemimpinan Asnah di Demokrat Kepri belum secara resmi dilantik, namun langkah Asnah dengan bersilaturahmi kepada para tokoh seperti kepada PW Muhammadiayah Kepri, merupakan upaya strategis dalam membesarkan partai Demokrat di Kepri.
Selain Demokrat Kepri dan PW Muhammadiyah, silahturahmi juga dihadiri oleh Pengurus Ikatan Pemuda Muhammadiyah dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiya, Pertemuan juga diisi dengan diskusi-diskusi hangat yang membangun. ***




