Wabup Bintan Tinjau Korban Bencana

Tanjungpinang

Bintan – Wakil Bupati Bintan Dalmasri Syam MM meninjau korban angin puting beliung di Desa Kelong dan Desa Air Glubi, Kec Bintan Pesisir, Rabu (29/8). Hadir sejumlah Kepala OPD, Camat, Kepala Desa dan instansi terkait lainnya.

“Kita ingin melihat langsung kondisi warga termasuk kerusakan akibat bencana ini,” ujarnya. “Kita tahu bersama ini musibah dan di luar kendali kita. Atas nama Pemkab Bintan kami turut prihatin untuk kejadian ini,” ucap Dalmasri menambahkan

Sebelumnya, Wabup Dalmasri, pada Senin (27/8), sudah turun ke lokasi bencana. Selain mengunjungi warga, ia juga melihat langsung kondisi Kantor Lurah Tanjung Uban Kota, yang mengalami kerusakan akibat angin puting beliung yang terjadi pada Jum’at (24/8) lalu.

Plafon kantor berbahan gipsum ambruk ke lantai. Sedikitnya ada tiga keping atap spandek yang melayang terbawa angin. Namun semuanya telah dibersihkan para staf kelurahan secara gotong-royong.

“Kejadiannya cepat sekali, hujan deras dan tiba-tiba angin kencang. Alhamdulillah semua staf selamat. Hari itu juga kami langsung bergegas membenahinya. Pagi ini kantor sudah buka untuk masyarakat” ungkap Lurah Helmi Setyawati, saat mendampingi Wabup Dalmasri di lokasi.

Selain kantor kelurahan, sedikitnya ada 3 rumah warga yang rusak berat dan 5 rumah lainnya rusak ringan. “Kita instruksikan para Kepala OPD, Camat, Kepala Desa dan jajaran instansi terkait lainnya, agar mendata seluruh kerusakan untuk ditangani secepatnya,” tegas Dalmasri dalam kunjungan keduanya di lokasi bencana.

Pantauan di lapangan, atap kantor kelurahan yang rusak sudah diperbaiki, bahkan sudah dibuka kembali untuk pelayanan masyarakat. Hal ini seiring penegasan Wabup Dalmasri untuk segera melakukan perbaikan agar pelayanan masyarakat tidak terhambat. “Semuanya sama-sama semaksimal mungkin agar pelayanan masyarakat tetap berjalan,” ucapnya.

Angin kencang yang terjadi sekitar Pukul 12.30 WIB itu, juga menyebabkan beberapa pohon tumbang dan menimpa dua rumah warga. Total 13 rumah yang mengalami kerusakan ringan. Satgas Kebersihan area Bintan Utara sudah mengevakuasi pohon yang tumbang.

“Pohon menimpa dua rumah warga, atap depan rusak tapi tidak parah. Sudah dievakuasi dan warga selamat” ujar Camat Bintan Utara Azwar saat ditemui. (tr/mcb)

KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini