BP Batam Data Warga Terdampak Pelebaran Jalan Pelabuhan Batu Ampar-Kampung Seraya

Batam112 Dilihat

BATAM – Badan Pengusahaan (BP) Batam menggelar kegiatan pengukuran dan pendataan bagi warga yang terdampak pelebaran jalan dari Pelabuhan Batu Ampar menuju Kampung Seraya (Jalan Kuda Laut – Prambanan – Majapahit), pada Selasa (21/1/2025).

Kegiatan ini dilakukan bersama dengan unsur TNI/Polri, Satpol PP, serta didampingi perangkat masyarakat setempat.

Pelebaran jalan yang mencakup sepanjang 3,5 km dengan lebar jalur 30 meter ini direncanakan untuk dibangun menjadi dua lajur pada setiap arah, dilengkapi dengan jalur pedestrian.

Adapun tujuan utama dari proyek ini adalah untuk meningkatkan konektivitas wilayah serta mendukung pengembangan destinasi wisata di Bukit Senyum, sebuah lokasi yang dikenal sebagai salah satu titik terbaik untuk menikmati pemandangan Singapura.

Kasi Patroli dan Pengamanan Hutan Ditpam BP Batam, Wilem Sumanto, menyampaikan bahwa proses pengukuran dan pendataan terhadap warga berjalan dengan aman dan lancar. Dia juga mengimbau agar masyarakat terus menjaga situasi yang aman dan kondusif demi kelancaran proyek ini.

“Kami sangat berharap masyarakat terus memberikan dukungannya. Tanpa dukungan dari warga, proses pelebaran jalan ini tidak akan terwujud,” ujar Wilem saat ditemui dalam kegiatan pengukuran dan pendataan.

Wilem menambahkan bahwa sebelum kegiatan ini, BP Batam telah melakukan sosialisasi terkait proyek pelebaran jalan tersebut di Kantor Camat Batu Ampar. Sosialisasi itu dihadiri oleh Camat Batu Ampar Ridwan NS, perwakilan dari Koramil 01 Batam Timur, Polsek Batu Ampar, serta perangkat masyarakat setempat. Secara umum, perwakilan masyarakat menyatakan dukungannya terhadap proyek ini.

“Pelebaran jalan ini bertujuan untuk penataan yang lebih baik serta untuk mendorong peningkatan perekonomian masyarakat, khususnya yang berada di kawasan Batu Ampar,” tambahnya.

(bpb/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *