Kunker: Pemkab Solok Puji Pesatnya Pertumbuhan Ekonomi Batam

Tanjungpinang
Jefridin (kiri) dan Medison (kanan) saat menggelar pertemuan di Lantai IV Kantor Walikota Batam, Senin (21/8). Ist

BATAM – Pemkab Solok mengunjungi Kota Batam, Senin (21/8), dalam rangka kunjungan kerja (Kunker). Rombongan Pemkab Solok dipimpin oleh Sekretaris Daerah Medison.

Kedatangan Medison bersama rombongan disambut Wali Kota Batam yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Jefridin, yang menggelar pertemuan, di Lantai IV Kantor Walikota Batam.

Medison mengatakan kunjungan Pemkab Solok karena ingin melihat langsung masifnya pembangunan Kota Batam yang terus melaju pesat menuju Kota modern, sehingga menjadi daya tarik percontohan bagi daerah lain.

Medison pun memuji potensi pertumbuhan ekonomi Batam yang begitu pesat. Maka salah satu tujuan utama kedatangan Pemkab Solok ke Batam, untuk menjalin kerjasama di bidang ekonomi.

“Disamping bersilaturahmi, kami juga ingin membangun kerjasama Pemkab Solok dengan Pemko Batam dibidang ekonomi untuk pemasaran produk- produk kami.
Dengan potensi Kota Batam yang tumbuh dan berkembang juga tidak ada ladang bawang, semoga bisa dilanjutkan kerja sama ini,” katanya.

Selain itu, pihaknya juga ingin membahas terkait anggaran, PAD, dan terkait kiat efesiensi anggaran dalam pembatasan kunjungan kerja ke luar daerah.

Semenetara Sekda Batam, Jefridin mengucapkan terima kasih atas kunjungan Pemkab Solok ke Kota Batam, dalam rangka kunjungan kerja. Ia berharap melalui pertemuan ini dapat membawa manfaat bagi kedua belah pihak.

“Selamat datang di Kota Batam, kita bandar dunia madani. Menginaplah di Batam dan belanjalah di Batam,” kata Jefridin.

Jefridin menyampaikan bahwa Batam sebagai kota yang tidak mengandalkan hasil bumi, namun memiliki tingkat penanganan inflasi yang cukup baik.

“Batam tidak sebagaimana yang dikhawatirkan orang karena tidak memiliki hasil bumi, karena kerjasama kita bagus. Maka selama ini, sejak covid-19 allhamdulilah Batam ada kerjasama salah satunya dengan Kabupaten Solok, terkhusus beras Solok,” ujarnya.

Jefridin juga memaparkan kiat pesatnya pertumbuhan ekonomi Batam pasca covid-19 melanda. Diantaranya, karena kebijakan Wali Kota Batam yang tetap mengoperasikan industri manufaktur sebagai penopang perekonomian Batam.

“Selain itu, Forkopimda Kota Batam sangat kompak sehingga allhamdulilah ketika pandemi usai, ekonomi Batam melambung pesat,” jelas Jefridin.

Jefridin turut memaparkan progres pembangunan yang tengah gencar dilakukan Wali Kota Batam, menuju visi Batam kota baru yang modern dan sejahtera mendatang. Diantaranya pembangunan akses jalan protokol lima lajur.

Ade

KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini