1 Tahun Kepemimpinan Syahrul – Rahma: Ada Rumah Singgah, Seragam Siswa Gratis dan Smart City

Tanjungpinang

Genap usia 1 tahun, Syahrul – Rahma menjabat Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang. Di usia yang belia, tentulah masih banyak pekerjaan yang belum terselesaikan. Tapi setidaknya telah menunjukkan komitmen untuk perubahan Tanjungpinang.

Pelamtikan Syahrul - Rahma sebagai Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang
Pelantikan Syahrul – Rahma sebagai Walikota dan Wakil Walikota Tanjungpinang,2018-2023

Tidak terasa waktu berjalan, kepemimpimpinan Syahrul – Rahma sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, sudah berjalan 1 tahun. Lantas apa yang sedang dikerjakan kedua putra – putri terbaik kota Gurindam itu.

Duet Syahrul – Rahma adalah pemenang Pilkada Tanjungpinang 2018, yang membawa slogan SABAR singkatan Syahrul – Rahma Bersama Rakyat. Keduanya dilantik sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, masa jabatan 2018-2023, pada September 2018.

Walikota Syahrul saat penandatanganan Perda perubahan APBD 2018
Walikota Syahrul saat penandatanganan Perda perubahan APBD 2018 dalam rapat paripurna, di DPRD Tanjungpinang, September 2018. SK

Mengusung visi: Tanjungpinang sebagai kota yang maju, berbudaya dan sejahtera dalam harmoni kebhinekaan masyarakat madani, dan misi; meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang agamis, berbudaya, berwawasan kebangsaan dan berdaya saing global, Syahrul – Rahma memperkenalkan sederet program unggulan berbasis pembangunan manusia Tanjungpinang yang berkualitas dan sejahtera.

Dari catatan suluhkepri.com, program Syahrul – Rahma yang paling populer adalah pemberian seragam sekolah gratis. Dalam program ini disebutkan setiap siswa baru SD/SMP mendapatkan baju dan perlengkapan sekolah secara grtais. Seperti baju seragam, sepatu, tas, topi, dasi dan kaos kaki.

Untuk mewujudkan program tersebut, Pemerintah Kota Tanjungpinang telah menggangarkan Rp 6,7 miliyar di tahun anggaran 2019 yang bersumber dari APBD Tanjungpinang. Lewat program ini, Syahrul – Rahma berharap anak-anak usia sekolah dapat menikmati bangku pendidikan, khususnya tingkat sekolah dasar dan menengah (SD dan SMP).

Saat ini program seragam gratis tengah dikerjakan dan direncanakan akan dibagikan kepada siswa – siswi baru SD dan SMP pada akhir Oktober atau awal November 2019 nanti.

walikota syahrul bersama siswa sd

Penyediaan rumah singgah untuk pasien yang dirujuk berobat ke luar daerah turut menjadi perhatian Syahrul – Rahma. Hanya butuh waktu beberapa bulan untuk merealisasikannya. Dua rumah singgah telah disediakan di kota Batam dan Ibu Kota Jakarta. Di dua kota inilah pasien asal Tanjungpinang yang paling banyak dirujuk berobat.

Adapun fasilitas yang tersedia di dua rumah singgah itu adalah beberapa kamar tidur, dapur, kamar mandi, air bersih, listrik, tv dan ruang tamu serta satu unit mobil ambulans. Fasilitas-fasilitas tersebut dapat dinikmati oleh pasien dan keluargannya (pendamping) secara gratis.

Kini Pemerintah Kota Tanjungpinang dibawah kepemimpinan Syahrul – Rahma juga berkomitmen menata Tanjungpinang menjadi sebuah kota cerdas (smart city) dengan memanfaatkan kemajuan teknologi infoemasi dan komunikasi.

Keseriusan Pemerintahan Syahrul – Rahma, di tahun pertama khususnya
dalam mewujudkan Tanjungpinang sebagai sebuah smart city, mendapat apresisasi dari pemerintah pusat yang dalam hal ini Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Sebagaimana diketahui, saat ini Indonesia tengah melakukan gerakan menuju 100 Smart City di tanah air, yang merupakan program bersama Kemenkominfo, Kemendagri, Kementerian PUPR, Bappenas dan Kantor Staf Kepresidenan.
Kota Tanjungpinang tercatat sebagai salah satu dari 100 kabupaten/kota yang menjadi daerah percontohan menuju kota cerdas atau smart city.

peresmian rumah singgah pasien di jakarta
peresmian rumah singgah pasien di jakarta

Menurut Menkominfo gerakan 100 smart city bertujuan membimbing kabupaten/kota untuk menyusun “Masterplan Smart City” dalam memaksimalkan pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan pelayanan serta upaya mengakselerasikan potensi daerah masing-masing.

Kota Tanjungpinang hanya butuh 4 kali bimbingan teknik dari Kemenkominfo, untuk merampungkan penyusunan:
Masterplan Smart City Tanjungpinang.

Dalam 1 tahun kepemimpinannya, Syahrul – Rahma juga telah melakukan penataan birokrasi di lingkup Pemerintah Kota Tanjungpinang. Keduanya telah menempatkan para pejabat untuk mengisi posisi jabatan di OPD yang nantinya diharapkan dapat bekerja baik dalam mewujudkan visi – misinya selama 5 tahun ke depan.

Selain itu Wali Kota Syahrul mulai membenahi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), dan telah melantik 2 petinggi BUMD, yaitu Direktur Utama dan Direktur, hasil seleksi Tim Pansel. Dengan kemimpinan baru BUMD Tanjungpinang ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam peningkatan PAD daerah melalui peluang-peluang usaha.

Walikota Syahrul dan OPD pemko Tanjungpinang saat meninjau penjahit lokal yang mengerjakan baju seragam sekolah gratis, belum lama ini. SK

Saat ini tinggal menunggu penetapan Sekretaris Daerah Tanjungpinang yang defenitif. Untuk urusan ini Tim Pansel Sekda juga telah dibentuk dan sedang bekerja melakukan seleksi terhadap calon-calon Sekda yang berkualitas untuk mendapatkan figur terbaik dari yang baik. Kehadiran Sekda defenitif sangat diharapkan untuk membantu kepala daerah dalam menata birokrasi serta percepatan pembangunan di Tanjungpinang.

Banyak lagi program-program unggulan Syahrul – Rahma untuk rakyat Tanjungpinang. Melalui program-programnya itu, Syahrul – Rahma ingin membuat perubahan konsep pembangunan kota Tanjungpinang, yang selama ini hanya fokus membangun infrastruktur, kini bergeser dan lebih memfokuskan pada pemenuhan kebutuhan-kebutuhan dasar masyarakat.

Perubahan itu akan dibuktikan selama perjalanan kepemimpinan keduanya, yang diantaranya selain meningkatkan mutu pendidikan juga meningkatkan kesehatan masyarakat, ketersediaan air bersih & kelistrikan, termasuk pemberdayaan perempuan.

Kadis pendidikan Tanjungpinang Atmadinata saat mendampingi Wali Kota Syahrul dalam acara penyerahan alat drumband ke SMPN 8 Tanjungpinang

Dalam mendongkrak investasi dan peluang tenaga kerja, salah satu pilihan Syahrul – Rahma dengan membenahi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif
yang berdaya saing. Dalam pembenahan infrastruktur, Syahrul – Rahma punya program untuk membangun sekolah baru SD dan SMP serta merehabilitasi ratusan sekolah yang sudah rusak dan butuh perbaikan.

Pembinaan keagamaan dan kebudayaan turut menjadi perhaitan keduanya, dengan sasaran untuk mewujudkan harmoni warga dalam keberagaman budaya dan agama dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika.

Sebagai pemimpin yang memiliki tekad kuat membawa perubahan menuju Tanjungpinang yang makmur dan berbudaya, Syahrul – Rahma setidaknya telah menunjukkan komitmennya untuk mewujudkan janji politiknya yang dituangkan ke dalam visi – misi kota Tanjungpinang, selama 5 tahun tahun.

walikota syahrul memberikan tausyah saat safari tamadhan di Masjid Amalus Sholihin, Tanjungpinang. SK

Semoga di tahun kedua, program-program unggulan Syahrul – Rahma dapat terealisasi dengan baik untuk kesejahteraan rakyat dan kemajuan kota Tanjungpinang. (TR)

KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini